Header Ads

Menhan Inggris : Rusia Perburuk Konflik di Suriah

SOHAFY.GA, Brussels - Mentri Pertahanan Inggris Michael Fallon mengatakan keterlibatan Rusia dalam perang di Suriah membantu rezim Assad cenderung memperburuk konflik. Hal itu dikatakan  dalam pertemuan Menteri Pertahanan NATO pada Kamis, (08/10).

"Keterlibatan Moskow dalam perang sipil di Suriah telah membuat konflik lebih berbahaya. Mestinya Rusia harus menggunakan pengaruhnya untuk menghentikan rezim Assad dari pemboman warga sipil," ujar Michael Fallon.

Dalam pertemuan Menteri Pertahanan NATO tersebut, ia juga mengatakan Inggris akan mengirim sejumlah kecil pasukan ke perbatasan timur NATO untuk mencegah setiap potensi agresi Rusia di sana.

"Tentara Inggris akan berangkat untuk bergabung dengan sekutu kami di wilayah timur NATO, di negara-negara wilayah Baltik dan Polandia," tukas Menhan INggris sebagaimana dilansir situs berita Reuters, Kamis (08/10/2015).

Ini menjadi kebijakan untuk lebih gigih meningkatkan pertahanan di wilayah timur NATO untuk menanggapi setiap provokasi dan agresi dari Rusia," Pukas Michael Fallon

Penulis   : Hafis Syarif
Sumber  : http://goo.gl/kQAx9O, http://goo.gl/rF6U0y

No comments

Powered by Blogger.