Header Ads

PBB : 8 Ribu Orang Melarikan Diri Dari Mosul Barat



SOHAFY, Mosul - PBB melaporkan bahwa, setidaknya terdapat 8 ribu orang  yang melarikan diri dari kediaman mereka, di sisi Barat dari kota Mosul dan beberapa desa di sekitarnya. Hal tersebut ter jadi sejak pasukan Irak melancarkan serangan, untuk merebut kembali kota Mosul bagian barat, dari tangan kelompok teroris ISIS.

Menurut kantor PBB yang mengkoordinasi Bantuan kemanusiaan, yang dikenal dengan nama  OCHA mengatakan bahwa,  hal tersebut untuk memperluas kamp – kamp pengungsian, guna menyeimbangkan orang-orang yang melarikan diri dari Mosul. Situasi tersebut menggambarkan bahwa mereka saat ini dalam keadaan sengsara dan putus asa.

OCHA juga mengumkan bahwa para warga yang melarikan diri tersebut, telah tiba di kawasan yang dikuasai oleh pemerintah Selatan Mosul. Sebagian besar dari mereka merasa kelelahan dan menderita kekeringan. Dan diperkirakan terdapat 250 ribu warga yang akan melarikan diri, dalam beberapa hari mendatang.


Pekan lalu pasukan Irak telah melancarkan serangan, untuk mengusir kelompok teruris ISIS dari kota Mosul bagian Barat. Serangan tersebut juga mendapatkan dukungan dari Koalisi Internasional, yang dipimpin oleh Amerika Serikat. Pasukan Irak juga mengumumkan tentang pembebasan kota Mosul bagian barat dari tangan ISIS , setelah pertempuran sengit selama tiga bulan.


Menurut para pejabat kepolisian, Pada saat yang sama, pasukan khusus Irak menyerbu kawasan Shuhada, barat dari Mosul. Di tengah pertempuran sengit  melawan  ISIS.  Unit kepolisian federal juga terus menyisir kawasan Jawasaq, yang telah diribut dari tangan kelompok ISIS,  pada hari senin (27/02).

REPORTER : Usamah M




No comments

Powered by Blogger.