Header Ads

Lebih Dari 25 Ribu Jamaah Subuh di Masjid Pusdai Jawa Barat


Sohafy, Bandung- Jumlah jamaah yang ikut serta dalam Gerakan Subuh Berjamaah di Masjid Pusdai Jawa Barat, mencapai 25 ribu orang.seperti yang dilangsir pada Republika.co.id.

"Jumlah jamaah shalat Subuh ini di luar prediksi. 25 ribu orang yang ikut bahkan saya rasa lebih," tutur Ustaz Erick Yusuf selaku Koordinator media center Gerakan Nasional Pengawal Fatwa MUI (GNPF-MUI), usai  gelaran shalat Subuh berjamaah di Masjid Pusdai, Senin, 12 Desember 2016.

Jumlah ini diperkirakan berdasarkan kapasitaas masjid yang penuh sesak, dan bisa menampung 15 ribu jamaah dari dua lantai. pelataran dan halaman masjid pun penuh, katanya itu juga bisa menampung 10 ribu jamaah.
Tak cukup hanya disitu, ia menegaskan bahwa barisan jamaah sampai di jalan raya.  "Jamaah shalat Subuh juga sampai ke jalan-jalan. Subhanallah sekali," ucap Ustaz Erick Yusuf penuh syukur.

Ia juga menyebutkan, ada 212 masjid yang menyelengarakan shalat qiyamul lail dan subuh berjamaah di seluruh Indonesia. dan ia rasa lebih dari itu yang menyelengarakan gerakan subuh berjamaah senusantara ini.

Ustad Erik mengatakan, GNPF-MUI memututskan Jawa Barat sebagai tempat pertama wilayah  Gerakan Subuh Berjamaah, dan akan dilanjutkan dengan safari ke seluruh Indonesia untuk mensosialisasikan  Gerakan Subuh Berjamaah ini.Subuh berjamaah ini, diharapkan bisa menjadi awal persatuan dan persaudaraan umat Islam.

Reporter: Aliga Romli
Sumber: Republika.co.id

No comments

Powered by Blogger.