Header Ads

Pemerintah Iran: 1000 pejuang Iran tewas di Suriah


Surat kabar iran yang dekat dengan garda revolisi Iran, menyatakan bahwasanya jumlah korban tewas dari garda revolusi mencapai seribu prajurit, sejak pemerintah Iran membantu rezim Asad.
Menurut kantor berita Tasnim Iran, pernyataan tidak resmi kepala yayasan pengurus kematian dan veteran perang Iran, Muhammad Ali Syahdi Makhalat, mengatakan "sekarang jumlah korban tewas Iran dari penjaga makam lebih dari seribu korban." iran menyebut tentaranya dengan penjaga  makam, karena menjalankan tugas didaerah makam Sayidah Zainab di Demaskus.
Ini adalah jumlah besar yang diumumkan resmi pemerintah Iran, dibandingkan dengan laporan sebelumya dari penjabat Iran, yang jumlahnya sekitar empat ratus prajurit, termasuk enam puluh jendral, terutama" Ali Asgory, Mahdi khurosani, Hasan Saytiri, Husain Badba, Asfar Syardil, Jabar Durisariy, Muhammaddulloh Dadi, Ahmad Khiyari, dan Husain Hamdani."
Iran mendukung milisi asing seperti Fatimiyun, militer Afganistan, dan milisi lainya seperti Irakiyah, sebagai pemeran aktif dalam pertempuran, dari setrategi militer dan menejemen oprasional.
Reporter: Qory' aliga
sumber: http://eldorar.com/node/105792

No comments

Powered by Blogger.