Header Ads

Bom Rusia Kembali Hantam Douma, 23 Sipil Berkalang Tanah

23 warga suriah tewas setelah jet rusia memborbardir wilayah douma.

Hak Asasi Manusia (HAM) Suriah mengatakan, 23 warga tewas pada hari Sabtu setelah ada serangan dari jet tempur Rusia.

Dilaporkan dari portal antiwar.com pada Ahad (8/11), serangan tersebut memukul pusat kota yang didalamnya juga terdapat sebuah pasar.

Organisasi pemantau Inggris menyatakan, serangan ini berasal dari pesawat Rusia, yang berpartisispasi dalam kampanye udara 30 September.

Selain itu juga Observatorium menegaskan, sedikitnya ada 6 anak dan 7 perempuan tewas. Namun jumlah korban masih bisa meningkat karena banyak yang berluka parah.

Setelah pemboman itu terjadi, pejuang oposisi secara teratur menembakkan roket ke wilayah Damaskus. Selain itu juga mereka mengarahkan roketnya ke wilayah yang sering kali menjadi target serangan udara pemerintah.

Seorang oposisi mengatakan kepada Al Jazeera, tiga serangan udara Rusia telah menghantam daerah perumahan.

"Serangan udara menargetkan pusat kota Douma, termasuk pasar dan perumahan," katanya.

Di klinik lapangan juga, terlihat seorang anak yang berlumuran darah, dan berbaring di tempat tidur dengan tabung yang menempel di sisi tulang rusuknya.

Panulis: Andrean
Sumber: middleeasteye.net

No comments

Powered by Blogger.